Kapolsek Cibeber, AKP Tio menggelar Jumat Curhat dengan Ibu-ibu yang telah melaksanakan kegiatan Senam Sehat di Alun-Alun Cibeber, Jumat (6/9/2024) pukul 09.00 WIB. |
MMC | CIANJUR - Polsek Cibeber Polres Cianjur menggelar Jumat Curhat dengan Ibu-ibu yang telah melaksanakan kegiatan Senam Sehat di Alun-Alun Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur. Jumat (6/9/2024) pukul 09.00 WIB.
Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolsek Cibeber, AKP Tio bersama anggota dengan tujuan selain mendengar keluh kesah warga juga sebagai bentuk silaturahmi antara Polri dengan warga masyarakat khususnya ibu-ibu.
Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Cibeber, AKP Tio menyampaikan bahwa pihaknya ingin selalu mendekatkan diri kepada masyarakat dalam kegiatan rutin mingguan acara Jumat curhat, dalam kegiatan ini Polsek Cibeber membuka peluang kepada semua masyarakat untuk bisa curhat terhadap polisi.
Adapun maksud dan tujuan kegiatan Jumat curhat dalam rangka usaha kepolisian untuk memperbaiki diri dengan menerima masukan dan saran dari siapapun dengan adanya komunikatif seperti ini Polisi menjadi tahu permasalahan yang terjadi di lingkungan keluarga, dan lingkungan masyarakat.
"Dalam kesempatan ini saya meminta kepada ibu-ibu silahkan memberikan masukan saran apapun, mau permasalahan apapun silakan, apakah mungkin permasalahan di lingkungan rumah tangga, boleh tapi sejauh itu mungkin yang menyangkut permasalahan kaitannya terhadap polisi dari sisi hukumnya seperti menyangkut KDRT, kenakalan remaja/ para pelajar dan permasalahan lainnya," terangnya.
"Di Jumat Curhat ini kita akan bahas solusinya harus bagimana terhadap kenakalan remaja/ pelajar termasuk ibu-ibu mungkin terkait uang belanja, Insya Allah terkait uang belanja nanti saya sampaikan ke bapak-bapak-nya, ini juga-kan dalam rangka menampung aspirasi ibu-ibu menyampaikan ke saya nanti saya sampaikan ke bapaknya," tutur AKP Tio yang baru sebulan ditugaskan di Polsek Cibeber.
AKP Tio juga menyebutkan,"Tujuan lain kegiatan ini, kami ingin masukan dan saran ini juga dalam rangka membangun kinerja polisi ingin lebih baik lagi dan ingin lebih dekat dengan masyarakat dalam tata kehidupan kita berbangsa bernegara dan bermasyarakat pasti banyak permasalahan-permasalahan yang tentunya perlu kita pecahkan," pungkasnya.
Selanjutnya, Ibu-ibu yang melaksanakan senam sehat pada pagi hari di alun-alun Cibeber itu sangat mengapresiasi dan berharap kepada Kapolsek Cibeber agar kegiatan Jumat curhat kepada ibu-ibu agar sering dilaksanakan, dimana keluhan dan permasalahan ibu-ibu bisa tertampung dan tersalurkan.(Khoer_Azis)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar